Daftar calon yang mundur antara lain Juandi David, Maria M. Bifel, Hironimus Taolin, Agustinus Tulasi, dan Robertus V. Nailiu.

Selain itu, dua calon lainnya, Yosef Akoit dan Martinus Beli, juga mengumumkan pengunduran diri pada pagi hari tanggal 24 April 2024.Akibatnya, hanya tersisa 5 bakal calon yang bersedia mengikuti tahapan survey, yaitu Dwiyanto Tantri Senak, Kristiana Muki, Ronivon Natalino Bunga, Yohanes G. Amsikan, dan Charlie Y. Usfunan.

Dengan mundurnya sebagian besar calon, beban biaya survey meningkat menjadi Rp32 juta per calon.

Partai Golkar TTU akan tetap melanjutkan proses survey untuk menentukan calon yang akan diusung pada Pilkada TTU tahun 2024.

Kendati demikian, pengunduran massal ini menimbulkan pertanyaan tentang alasan di balik keputusan para calon dan dampaknya terhadap proses politik di wilayah tersebut.

Situasi ini juga menimbulkan spekulasi terkait dinamika internal partai dan kekompakan para calon yang seharusnya siap berkompetisi dalam tahapan seleksi partai.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.